Karang Taruna Bhakti Karya Desa Parahu Kecamatan Sukamulya Lakukan Musyawarah Kerja

    Karang Taruna Bhakti Karya Desa Parahu Kecamatan Sukamulya Lakukan Musyawarah Kerja

    TANGERANG - Karang Taruna Desa Parahu, Kecamatan Sukamulya Kabupaten Tangerang mengadakan Musyawarah Kerja (Musker) di Balai Desa Parahu, Minggu (24/1/2021).

    Ketua Karang Taruna Desa Parahu, Toni menegaskan bahwa tugas para anggotanya yakni mencari potensi-potensi yang ada di wilayah, melakukan kegiatan kemasyarakatan, dan memajukan usaha ekonomi produktif. "Selain itu, dimasa pandemi Covid-19 seperti sekarang harus ikut membangun kesadaran warga memutus mata rantai penyebaran Covid-19, " ujarnya.

    Dalam paparannya, Ketua Karang Taruna juga menyampaikan mengenai contoh-contoh kegiatan yang dapat dilakukan di lingkup Karang Taruna, di mana Karang Taruna merupakan lembaga masyarakat yang mempunyai lingkup yang luas mulai dari kemasyarakatan, kesehatan, olahraga, kesenian dan ekonomi.

    “Dengan kegiatan ini diharapkan anggota Karang Taruna Desa Parahu dapat menumbuhkan dan mengoptimalkan kegiatan di wilayah, ” tambah Toni.

    Kepala Desa Parahu Topik Aliyudin menyampaikan melalui Video Call agar Karang Taruna Bhakti Karya dapat berkarya dengan mampu menggali segala Potensi SDA maupun SDM pemuda khususnya dan masyarakat pada umumnya.

    "Karang Taruna harus berperan aktif dalam membangun Desa yang tangguh terlebih tangguh dalam ketahanan pangan dan ekonomi, " pesannya.

    Menurutnya, Karang Taruna harus turut membantu dalam menangani kesetabilan ekonomi Desa dan mengurangi taraf kemiskinan di Desa. (Habibi)

    Habibi

    Habibi

    Artikel Sebelumnya

    Dukung Program Ketahanan Pangan, Dandim...

    Artikel Berikutnya

    Pemdes Pisangan Jaya Laksanakan Musyawarah...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"
    Berikan Dukungan, Prabowo: Saya Percaya Andra Soni Akan Kerja Keras Perbaiki Kehidupan Rakyat Banten
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Kapolri Tekankan Peran Penting Pemuda Muhammadiyah Dalam Wujudkan Indonesia Emas 
    Kapolri Beri Kenaikan Pangkat Anumerta ke Almarhum AKP Ulil Ryanto

    Ikuti Kami